Tingkatkan Kepedulian Binaan Lapas Blitar

Tingkatkan Kepedulian Binaan Lapas Blitar

JATIM – Sekilasberita86.com ll Kepedulian, Lapas Blitar kembali membagikan paket sembako kepada keluarga warga binaan yang membutuhkan

Kegiatan ini berlangsung di depan masjid Lapas Blitar dan dipimpin langsung oleh Plh Kepala Lapas, Rudy Christanto.


Pembagian sembako ini ditujukan kepada keluarga warga binaan yang dinilai berhak menerima bantuan berdasarkan penilaian kebutuhan. Program ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi keluarga warga binaan, sekaligus mendukung program percepatan yang dicanangkan oleh Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.


“Kami ingin memastikan bahwa keluarga warga binaan, khususnya yang kurang mampu, tetap mendapatkan perhatian dan bantuan. Semoga bantuan ini bermanfaat dan bisa sedikit meringankan beban mereka,” ujar Rudy Christanto dalam sambutannya.

Melalui kegiatan ini, Lapas Blitar berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, khususnya keluarga warga binaan, sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan dukungan terhadap proses pembinaan.

LONDO
Baca Lainnya:  Somasi Dilayangkan Akibat Kasus Pencemaran Tambak Vanamei di Pemalang Milik Julius Makin Memanas Warga Desak Penutupan, H Nurin Bantah Lindungi Julius

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *